Blogger templates

APAKAH JIN ADALAH KETURUNAN IBLIS?

R AG A M    F A T W  A

APAKAH JIN ADALAH KETURUNAN IBLIS?

pertanyaan: Apakah Jin adalah keturunan Iblis?!

jawaban Syaikh Yahya al Hajuri -Hafizhahullah-: ya, mereka dari keturunan Iblis.. Allah berfirman:


أَفَتَتَّخِذُونَهُۥ وَذُرِّيَّتَهُۥٓ أَوْلِيَآءَ مِن دُونِى وَهُمْ لَكُمْ عَدُوٌّۢ ۚ بِئْسَ لِلظَّٰلِمِينَ بَدَلًۭا
Patutkah kamu mengambil dia dan turunan-turunannya sebagai pemimpin selain daripada-Ku, sedang mereka adalah musuhmu? Amat buruklah iblis itu sebagai pengganti (Allah) bagi orang-orang yang zhalim. (QS. Al Kahfi : 50)

yang menguatkan hal itu diantaranya adalah, hadits Salman al Farisiy yang diriwayatkan imam Muslim bahwa Rasulullah bersabda: janganlah kamu menjadi orang yang pertama kali masuk pasar dan janganlah kamu menjadi orang yang terakhir kali keluar darinya, karena pasar adalah sasaran dan tempat setan menancapkan benderanya.

ini menunjukkan setan berketurunan, dan keturunan setan adalah semisalnya. akan tetapi tidak semua Jin adalah keturunan Iblis, Allah berfirman:

وَٱلْجَآنَّ خَلَقْنَٰهُ مِن قَبْلُ مِن نَّارِ ٱلسَّمُومِ
Dan Kami telah menciptakan jin sebelum (Adam) dari api yang sangat panas. (QS. Al Hijr: 27)

(Kanzuts Tsamin fil Ijabati 'an As ilati Thalabil 'Ilmi waz Zaairin 1/301)